Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Gerbang Selamat Datang Kota Kudus, Arsitektur Daun Tembakau

Beberapa tahun lalu jika wisatawan datang ke kota kudus, pasti tidak akan mendapatkan kesan apapun ketika melalui jembatan tanggulangin. Namun kini wisatawan akan disambut dengan Daun tembakau raksasa yang merupakan simbol gerbang selamat datang kota kudus yang akan dipenuhi dengan gemerlap lampu warna warni pada malam hari dan kokoh pada siang hari.

Gerbang selamat datang kota kudus ini dibangun pada pertengahan tahun 2014 hingga 2015, dan diresmikan pada juli 2016 ini digadang-gadang sebagai tugu selamat datang termegah di Asia Tenggara. Gerbang selamat datang kota kudus menjadi tempat wisata kota kudus yang baru dan paling diminati dikalangan remaja. Rugi rasanya jika datang atau sekedar melewati kota kudus tanpa mampir dan berfoto di lokasi ini.

Gerbang Selamat Datang Kota Kudus, Arsitektur Daun Tembakau
Gerbang Selamat Datang Kota Kudus, Arsitektur Daun Tembakau
Selain gerbang kota Kudus yang sangat megah ini, sangat rugi jika tidak mengunjungi objek wisata alam di kota kudus, salahsatunya adalah air terjun motel yang tereak di gunung Muria

Filosofi Gerbang Selamat Datang Kota Kudus

Desain Daun tembakau dipilih sebagai representasi ikon kretek kota kudus. Pembanguan Gerbang Selamat Datang Kota Kudus ini dibiayai oleh PT. Dajrum Kudus.  Desain dari ikon kretek kota kudus ini pun bukan sembarang desain, namun memiliki makna filosofi tertentu.
Lembaran daun memiliki 59 ruas tulang daun yang memiliki arti, angka 5 mewakili rukun islam sedangkan angka 9 mewakili wali songo yang berjumlah 9 orang. Lembaran daun raksasa ini ditopang oleh 4 pilar penyangga dibagian bawah yang memiliki arti 4 pilar kebangsaan Indonesia, yakni UUD 1945, Pancasila, Bhineka Tunggal Ika dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Lokasi

Gerbang Selamat Datang Kota Kudus, Arsitektur Daun Tembakau
Gerbang Selamat Datang Kota Kudus, Arsitektur Daun Tembakau
Lokasi Gerbang Selamat Datang Kota Kudus ini berada tepat disebelah Jembatan Tanggulangin di 0 Km kota kudus yang berbatasan langsung dengan kabupaten Demak. Wisatawan dapat menikmati keindahan Ikon kretek Kota kudus ini dengan cuma cuma.

Wisatawan dapat memarkir kendaraan di Rest area Hutan Kota tanggul angin. Ketika malam tiba lokasi ini akan ramai dikunjungi wisatawan baik lokal maupun wisatawan dari kota lain yang sedang melintasi kota kudus dan beristirahat di Rest area hutan kota tanggul angin.

Fasillitas-fasilitas seperti kamar mandi dan tempat makan dapat ditemukan di Rest area hutan kota tanggul angin. Hal lain yang dapat dinikmati wisatawan di lokasi ini antara lain air terjun warna-warni.

Posting Komentar untuk "Gerbang Selamat Datang Kota Kudus, Arsitektur Daun Tembakau"